Minggu, 14 Maret 2010

Resep Takoyaki Ala Tyva

Takoyaki adalah sejenis jajanan ataupun snack khas daerah Kansai (wilayah barat)  Negara Jepang.Konon di daerah asalnya di Osaka (yang merupakan wilayah Kansai) makanan ini merupakan makanan kebanggaan dan digunakan sebagai lauk yang dimakan dengan nasi. Rasanya yang enak dan tergolong ringan (mudah diterima di semua lidah) membuat jajanan ini cukup dikenal diberbagai negara lainnya. Bahkan stan-stan layaknya di negara asalnya dapat di jumpai di banyak negara, termasuk negara kita. 



Komposisi dari takoyaki ini sendiri terbuat dari bahan dasar tepung takoyaki (yang merupakan campuran dari tepung terigu yang telah diayak ditambahkan dengan baking powder) dimana di Jepang dapat ditemukan dengan mudah di supermarket, kemudian diisi dengan gurita atau yang sering dikenal dengan tako. Sesuai dengan perkembangan jaman alternatif isi dari takoyaki inipun semakin banyak, ada yang menggunakan cumi2, daging asap, daging ayam, keju dan masih banyak lagi. Satu lagi yang membikin makanan ini menjadi khas adalah rasa dan saus takoyaki yang dipadukan dengan mayones dan serpihan katsuboshi membuat rasa dari takoyaki ini menjadi mantap.
Jajanan ini mudah sekali membuatnya, tidak harus pintar masak untuk bisa membuatnya dirumah, hanya perlu menyiapkan alat2 perang yang terdiri dari cetakan takoyaki atau cetakan poffertjest, kuas, tusuk sate buat membolak-balik tako dan tentu saja bahan2 takoyakinya juga perlu disiapkan. Disini aq akan memberikan resep dasar takoyaki dan juga tips2 buat kawan-kawan untuk dipraktekan kalo sempat

Resep Takoyaki (Octopus Balls)

Bahan isi takoyaki :

    * Baby octopus (bayi gurita) 200 gram, rebus dan cincang
    * Tenkasu (rice crispy) secukupnya

Bahan adonan dasar takoyaki :

    * Air 400 ml
    * Konbu 10 cm, potong selebar 2 cm
    * Katsuo-bushi 15 gram
    * Tepung terigu protein rendah 200 gram
    * Putih telur 4 butir
    * Kuning telur 2 butir
    * Margarin 2 sendok makan

Pendamping takoyaki :

    * Bulldog saus 50 ml
    * Saus inggris 25 ml
    * Mayones 50 gram
    * Benishoga (acar jahe) secukupnya

Cara membuat adonan dasar takoyaki :

   1. Masukkan konbu dalam panci, masak di atas api kecil. Angkat beberapa saat sebelum air mendidih.
   2. Campur katsuo-bushi dalam air rebusan konbu sambil di aduk selama 2 menit. Saring dan dinginkan.
   3. Campur terigu, telur dan garam. Tuang air kaldu, aduk hingga rata. Sisihkan.

Cara membuat takoyaki :

   1. Tuang adonan takoyaki pada cetakan yang sudah diolesi dengan margarin hingga penuh.
   2. Taburi bagian atasnya dengan rice crispy dan masukkan baby octopus (bayi gurita). Masak di atas api
       kecil.
   3. Bila sudah setengah matang, balik adonan dengan bantuan tusuk sate/ tusuk besi.
   4. Masak hingga berwarna kecoklatan. Angkat dan sajikan bersama saus pendamping dan benishoga.

Untuk 15 buah

credit : inforesep.com

Resep di atas adalah resep yang sering aq gunakan tapi tentu saja dengan segala macam modifikasi, karena perlu diketahui tidak semua bahan dapat ditemukan di daerahq ato mungkin juga di daerah kawan-kawan, di bawah ini diberikan beberapa tips yang mungkin bisa membantu (cukup efisien dan terbukti hehehe).

Tips buat takoyaki :
  • Buat konbu dashinya (sulit cari disini) biasanya q ganti pake kaldu dari kulit,ekor n kepala udang di tambah sedikit saus kikoman (bisa dicari disupermarket giant) kalo g ada diganti kecap asin, tapi juga bisa diganti dengan ebi (udang kering) direbus, atau apapunlah tergantung kalian pake apa isinya entah udang, cumi, ato gurita sesuai selera
  • Banyak yang nyaranin isinya (entah udang, cumi, ato gurita) direbus dulu, kalo aq sendiri lebih nyaranin untuk cumi ato gurita emang direbus dulu (n air rebusannya bisa dipake kaldu) tapi untuk isian udang lebih baik jangan direbus cukup kulit,ekor dan kepalanya dihilangin buat direbus dijadikan kaldu, tapi jangan lupa dipotong2, tapi jangan terlalu kecil tak sedap nanti. Tujuan kenapa untuk udang tidak direbus dulu soalnya rasa manis dan gurih yang lebih mantap jika dimasukkan dalam keadaan fresh.
  • Buat Tenkasu disini juarang banget, tapi bisa disiasati dengan bikin sendiri, cara tergampang beli tepung tempura nya mama suka (sori sebut merk), terus dimasak seperti bikin rempeyek gitu, ingat jangan terlalu tebal biar renyah terus hancurkan sampai terbentuk puih2an krispi
  • Buat Katsuo-bushi biasanya aq ganti dengan ebi, disarangrai dulu terus ditumbuk dan dijadikan taburan
  • Saos takoyaki ganti aja ama campuran saus sambal, saus tomat ma kecap manis...bikin takaran yang pas sesuai selera
  • O iya jangan kaget ya kalo adonannya encer banget soalnya memang encer kalo terlalu kental jadi keras dan g lembut lagi
Inilah resep dan tips bikin takoyaki ala Tyva jika ada kawan2 yang mau share ato memberi tipas tambahan dengan senang hati Tyva menerima masukannya, selamat mencoba!

1 komentar:

  1. Lobstar Surabaya menyediakan gurita dan lobster air tawar untuk kebutuhan restauran seafood, rumah makan ikan bakar, maupun untuk konsumsi pribadi.

    HP: 085707105679, 087851343104, 031-72969303
    Lokasi: Surabaya
    www.lobstar.net

    BalasHapus